GARUDASATU.CO

Akun Palsu Wakil Ketua DPRD Kaltim Kembali Muncul, Begini Tanggapan Muhammad Samsun

GARUDASATU.CO, SAMARINDA – Akun media sosial Wakil Ketua DPRD Kaltim, Muhammad Samsun, kembali dipalsukan oleh oknum yang tidak bertanggung jawab. Pelaku dengan sengaja mengkloning foto pribadi Anggota Fraksi PDI Perjuangan tersebut untuk melancarkan aksi penipuannya melalui media sosial Facebook.

Hal tersebut diketahui setelah Muhammad Samsun mengunggah informasi informasi di akun resminya, Selasa, 25 Oktober 2022.

“Yang terhormat para sahabat facebook sekalian. Beberapa hari ini FB saya di kloning oleh orang yang tidak bertanggung jawab,” tulis Samsun pada akun Facebook aslinya.

Ia menyebutkan, kejadian ini bukan yang pertama terjadi, melainkan sudah kali kedua. Ada pihak yang sengaja menduplikat akun medsosnya untuk tujuan keuntungan pribadi.

Sebelumnya, kata dia, akun palsu juga pernah mengatasnamakan dirinya melalui aplikasi WhatsApp. Pelaku menggunakan akun yang mengatasnamakan dirinya itu untuk meminta pulsa atau menjanjikan hal lainnya.

“Dikloning profil saya. Pelaku mengatasnamakan akun saya untuk minta dikirimkan pulsa,” kata Samsun, saat dikonfirmasi, Rabu 26 Oktober 2022.

“Saya tidak tahu berapa jumlah orang yang dimintai kirim pulsa oleh akun fake tersebut. Tapi kalau akun saya memang sudah dua di kloning,” bebernya.

Hingga saat ini, Samsun belum mengetahui pasti siapa dibalik orang yang mengkloning data dirinya itu.

“Tapi saya sudah umumkan agar tidak ditanggapi. Mohon hal tersebut tidak ditanggapi karena saya tidak pernah meminta dan menjanjikan sesuatu melalui FB, saya ucapkan maaf atas ketidaknyamanan ini,” pungkasnya.

(o/adv/dprdkaltim)

Loading

BAGIKAN:

[printfriendly]
[printfriendly]

TINGGALKAN KOMENTAR ANDA

BERITA TERKAIT

Copyright© PT Garudasatu Media Indonesia