GARUDASATU.CO

Sah, Nidya Listyono Pimpin DPD Ikapakarti Samarinda Periode 2021 – 2026

Ketua DPD Ikapakarti Kota Samarinda Nidya Listyono,SE(foto:ist)

GARUDASATU.CO,SAMARINDA – Semangat guyub rukun yang diusung Ikatan Paguyuban Keluarga Tanah Jawi (Ikapakarti) ternyata tidak hanya sebatas slogan. Hal itu ditunjukkan dalam Musyawarah Daerah Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Ikaparti Kota Samarinda Sabtu (18/1/2022). Agenda utama pemilihan ketua baru, tidak harus dilalui proses pemungutan suara, alias voting.

Karena di dalam AD/ART Ikapakarti tidak mengenal vooting namun harus melalui musyawarah mufakat.

Dalam Musda IV Ikapakarti Samarinda akhirnya sepakat memilih seorang pemimpin baru Ikapakarti yang sesuai dengan harapan DPP Ikapakarti Kaltim.

Nidya Listyono,SE secara sah mendapatkan 100 suara dukungan dari total jumlah suara yang diperbutkan 129 suara.Dengan hasil tersebut maka Nidya Listyono akan memimpin DPD Ikapakarti Samarinda periode 2021-2026.

Tyo sapaan karib Nidya Listyono saat dikonfirmasi via telefon selulernya,Rabu(5/1/2022)mengatakan jika ia sangat berterima kasih kepada seluruh warga Ikapakarti Samarinda yang telah mempercayakan dirinya untuk memimpin Ikapakarti Samarinda lima tahun kedepan.

Selain itu, ia juga mengatakan bahwa dirinya meneruskan tongkat kepemimpinan dari Syaifuddin Zuhri dan tak kalah penting bahwa Ikapakarti akan selalu bersinergi dengan pemerintah.

“Pada waktu Musda muncul 9 nama yang menjadi calon, namun setelah musyarawah hanya 3 calon yang mengerucut dan alhamdulillah saya mendapatkan 100 suara dukungan dari jumlah 129 suara yang diperebutkan, ujarnya,Rabu (5/1/2022)sore via telefon selulernya.

Dalam rangka peningkatan mutu Sumber Daya Manusia (SDM), DPD Ikapakarti Kota Samarinda akan memberikan perhatian penuh, dengan melaksanakan pelatihan. Selain itu penguatan ekonomi kerakyatan juga merupakan hal yang utama.

“Kita akan melaksanakan pelatihan dan training guna meningkatkan kualitas SDM serta penguatan ekonomi kerakyatan,”imbuhnya.

Masih lanjut Tyo sedikit menjelaskan jika lahirnya Ikapakarti sendiri bertujuan untuk mewujudkan bangsa ini menjadi negara yang adil, makmur, aman dan sejahtera. Karena kita sangat paham pemerintah tidak bisa bekerja sendiri untuk mewujudkan itu semua.

Tyo menjelaskan, program-program kerja yang dirumuskan DPD Ikapakarti Samarinda kali ini yakni program-program yang langsung menyentuh warga secara umum tanpa membeda-bedakan apapun.

“Tetapi paling tidak, jika tidak bisa membantu yang lain. Kita bisa mulai untuk membantu keluarga besar kita (Ikapakarti),” jelasnya.

Pria yang juga anggota DPRD Kaltim ini juga mengapresiasi para pendiri Ikapakarti yang mendirikan organisasi dengan niat kebangsaan untuk mewujudkan bangsa Indonesia menjadi bangsa yang besar.

“Kita harus terus melanjutkan semangat para leluhur dalam membangun bangsa ini menjadi bangsa yang besar. Guyub rukun dan saling menghargai adalah kunci utamanya,”pungkasnya.

Penulis:Slamet Pujiono | Editor:Redaksi

.

Loading

BAGIKAN:

[printfriendly]
[printfriendly]

TINGGALKAN KOMENTAR ANDA

BERITA TERKAIT

Copyright© PT Garudasatu Media Indonesia