GARUDASATU.CO

KESHOLEHAN BUAH HATIMU AKAN MENJADI GERBANG SURGAMU

Ilustrasi

Oleh:Habib Sholeh bin Muhammad Assegaf

Kadang kita lebih memilih untuk kesuksesan dunia padahal akhirat jauh lebih indah dan kekal kehidupannya.
Tidak ada yang mengingkari bahwa anak merupakan buah hati orang tua. Betapa kebahagiaan yang akan dirasakan oleh seorang ibu ataupun ayah tatkala memiliki seorang anak yang sholeh yang berbakti kepada mereka. Sebaliknya jika ternyata sang anak adalah anak yang durhaka maka sungguh penderitaan dan kepiluan yang dirasakan di hati orang tua.

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam telah memotivasi kita untuk memiliki anak sholeh, beliau bersabda :

إِذَا مَاتَ الإِنْسَانُ انْقَطَعَ عَنْهُ عَمَلُهُ إِلاَّ مِنْ ثَلاَثَةِ أَشْيَاءَ مِنْ صَدَقَةٍ جَارِيَةٍ أَوْ عِلْمٍ يُنْتَفَعُ بِهِ أَوْ وَلَدٍ صَالِحٍ يَدْعُو لَهُ

“Jika telah meninggal seorang manusia maka terputuslah amalannya darinya kecuali dari tiga perkara, dari sedekah jariyah atau ilmu yang bermanfaat atau anak yang sholeh yang mendoakannya” (HR Muslim no 1631)
.
Lihat, Hadits diatas hanya menyebutkan “Anak Yang Sholeh”

لِأَنَّ غَيْرَ الصَّالِحِ لاَ يَدْعُو لِوَالِدَيْهِ وَلاَ يَبَرُّهُمَا لَكِنَ الصَّالِحَ هُوَ الَّذِي يَدْعُو لِوَالِدَيْهِ بَعْدَ مَوْتِهِمَا، وَلِهَذَا يَتَأَكَّدُ عَلَيْنَا أَنْ نَحْرِصَ غَايَةَ الْحِرْصِ عَلَى صَلاَحِ أَوْلاَدِنَا لِأَنَّ صَلاَحَهُمْ صَلاَحٌ لَهُمْ وَخَيْرٌِ لَنا حَيْثُ يَدْعُوْنَ لَنَا بَعْدَ الْمَوْتِ

“Karena anak yang tidak sholeh tidak mendoakan kedua orangtuanya dan tidak berbakti kepada mereka. Akan tetapi anak yang sholeh dialah yang mendoakan kedua orang tuanya setelah wafatnya mereka.Karenanya semakin ditekankan agar kita sungguh-sungguh semangat untuk meraih kesolehan anak-anak kita, karena pada kesholehan mereka ada kebaikan bagi mereka dan juga bagi kita karena mereka mendoakan kita setelah wafatnya kita”

Sungguh anak yang sholeh akan membahagiakan orangtuanya dengan kebahagiaan yang berkekalan semasa hidup orang tua bahkan berlanjut setelah wafat orangtuanya.

Jadi didiklah buah hati kita agar menjadi anak-anak yang sholeh. Mereka adalah investasi akhirat kita, anak yang sholeh yang benar-benar berbakti kepada kita tentunya dialah yang ikhlas dan khusyu’ tatkala mendoakan kita.

Semoga Allah menganugerahkan kita anak-anak yang sholeh dan berbakti kepada kedua orang tua mereka dan senantiasa memberi mereka petunjuk hidayah-Nya.(*)

Loading

BAGIKAN:

[printfriendly]
[printfriendly]

TINGGALKAN KOMENTAR ANDA

BERITA TERKAIT

Copyright© PT Garudasatu Media Indonesia